Cara Memperbaiki Blog Yang Terkena Tindakan Manual Dari Google - Indeks Nilai

Cara Memperbaiki Blog Yang Terkena Tindakan Manual Dari Google

Hallo...sobat blogger semua pada kesempatan kali ini saya akan sedikit sharing atas apa yang terjadi pada blog syifamart ini beberapa waktu yang lalu. Pernahkah sobat menerima email seperti di bawah ini dari google search console ??  nasib kita berarti sama sobat, sejak mulai menjadi seorang blogger sampai sekarang sudah bisa mendapatkan income passive dari blog ( baca : cara mendapatkan passive income dari blog ) baru kali ini, mendapatkan teguran dari google.terlebih atas kesalahan yang tidak saya sadari apalagi disengaja.
Email ini merupakan pemberitahuan dari google bahwa blog saya telah terkena apa yang dinamakan "manual spam action". Tindakan ini dilakukan karena blog saya terdeteksi sneaky mobile redirect. alhasil blog saya sama sekali tidak terdeteksi pada mesin pencari google, bahkan pada saat saya melakukan check khusus pada domain tidak ada satupun postingan yang muncul. pada awalnya saya bingung karena semua postingan yang ada pada blog saya ini semuanya saya tulis manual dan tidak ada hal-hal aneh yang saya perbuat untuk menaikan rating dan memperbanyak pengunjung terus kenapa blog saya terkena banned sampai sebegini extream. sampai-sampai sebagian postingan saya alihkan ke blog saya yang lain karena saya kira tidak ada cara untuk mengembalikan blog seperti semula. Dengan rasa penasaran yang begitu hebat, akhirnya saya mulai mencari tahu apakah blog saya ini bisa diperbaiki? setelah mencari tahu dari beberapa forum blogger, akhirnya saya mendapatkan jawabannya, blog saya bukan terkena banned, ini hanya tindakan manual dari google dikarenakan blog saya terdeteksi sneaky mobile direct yang artinya jika dibuka pada perangkat mobile situs ini akan diarahkan pada situs yang lain secara otomatis, dan hal ini oleh google dipandang sebagai tindakan spamming. ada beberapa hal yang kemudian saya lakukan yang saya anggap penyebab dari situs ini bisa diarahkan ke situs spam :

  • Menghapus popup fanspage yang muncul diawal loading
  • Menghapus iklan yang sekiranya dianggap spam oleh google
  • Menghapus url yang menjadi spam pada blog

Untuk menghapus Url yang menjadi spam pada blog dengan cara berikut ini
Masuk ke Google search console untuk mengelola properti
klik situs yang ingin dikelola, akan tampil seperti gambar dibawah ini
Pada menu bar sebelah kiri, klik perayapan, pada sub menu klik kesalahan perayapan. pada halaman tersebut jika ada url yang dianggap error, klik saja
copy link address nya,
kembali ke menu bar sebelah kiri, klik pada menu google indeks, pada sub menu nya pilih hapus Url
pada halaman tersebut, klik sembunyikan sementara, pastekan url-nya kemudian klik tombol terus
kembali ke menu kesalahan perayapan, centang url yang dianggap error kemudian klik tandai sebagai telah diperbaiki. lakukan langkah di atas jika terdapat lebih dari satu url yang error.
jika semuanya sudah diperbaiki, saatnya kita melakukan peninjauan kembali oleh google untuk mengembalikan situs yang diblokir. masuk ke menu Lalulintas penelusuran klik sub menu tindakan manual, klik Meminta tinjauan
Sampai disini, selesailah usaha kita, mudah-mudahan google berkenan mengembalikan blog kita seperti sedia kala, belajar dari pengalaman saya, google menerima peninjauan kembali melalui emai sekitar 5 hari setelah permintaan peninjauan ini dikirim.
saya berharap hal yang terjadi pada saya tidak terjadi pada sobat blogger semua, karena page view saya agar sedikit turun dari sebelumnya meskipun perlahan kembali seperti sedia kala.
Bagi sobat blogger yang mengalami hal yang sama dengan saya, tidak ada salahnya mengikuti cara-cara saya di atas, toh saya dapat ilmu ini pun atas saran para master-master dari forum web. ini penampakan email yang saya terima dari google search console atas diterimanya peninjauan terhadap blog ini.
Demikian postingan syifamart pada kesempatan kali ini, semoga menjadi pelajaran berharga buat para sobat blogger semua. salam blogger...

1 komentar:

  1. gan, punya saya udah disetujui tapi kok gak muncul di google yah? ini nama blognya pojokin.com makasih sebelumnya

    BalasHapus