Open-Sankore Free - Indeks Nilai

Open-Sankore Free

Open-Sankore adalah Salah satu Software atau aplikasi yang sangat cocok bagi para pendidik sebagai media pembelajaran di kelas. Software ini memuat berbagai aplikasi yang dapat disesuaikan dengan setiap mata pelajaran yang akan diajarkan. Untuk pelajaran Matematika software ini paling tepat, karena Pendidik dapat menerapkan metode baru dalam menyampaikan materinya di kelas. Dengan Software ini diharapkan peserta didik akan termotifasi dalam belajarnya sehingga apa yang disampaikan seorang pendidik dapat diterima dengan baik, hal ini tentunya akan berdampak pada hasil belajar siswa. Akan lebih berdampak apabila software ini dipadukan dengan metode mengajar smoothboard, yaitu metode mengajar menggunakan proyektor layar sentuh.

Bagi sebagian orang proyektor layar sentuh terdengar belum familiar bahkan kalo dilihat dari namanya membutuhkan investasi yang tidak sedikit, tapi kenyataannya bagi negara-negara maju metode ini sudah mereka terapkan di institusi-institusi pendidikan untuk menunjang kegiatan belajar-mengajar di kelas.
Investasi proyektor layar sentuh tidaklah terlalu mahal, dengan hanya mengeluarkan biaya kurang dari Rp. 500 K saja kita sudah dapat membuat tampilan proyektor layar sentuh. Alat yang digunakan cukup satu buah wiimote dan Penainfra red. Bahkan pena infra red dapat kita buat sendiri ( DIY) dengan cara modifikasi alat tulis yang ada. Untuk Review harga dan produk yang dipakai silahkan klik disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar